Panduan Cara Hidup Hemat untuk Anak Kost Berkantong Tipis
Sebelum merantau, mempelajari cara hidup hemat untuk anak kost adalah hal yang wajib dilakukan. Apalagi jika kamu memiliki keuangan terbatas.
Berbeda saat masih tinggal bersama orang tua, saat anak sudah ngekos artinya anak harus lebih pintar dalam mengatur keuangan. Uang jajan yang diberikan tiap awal bulan harus bisa diatur sedemikian rupa agar cukup hingga akhir bulan. Cara hidup hemat anak kosan perlu dipelajari loh.. bukan hanya sekedar untuk meringankan beban orang tua, tetapi juga sebagai bekal nanti ketika anak sudah bekerja dan memiliki penghasilan sendiri.
Berikut beberapa cara yang bisa kita terapkan agar tidak boros dan tidak sampai kehabisan uang jajan di akhir bulan.
Buatlah Daftar Pengeluaran Selama Satu Bulan
Membuat catatan keperluan selama sebulan adalah cara pertama yang bisa dilakukan. Kita bisa membuat catatan apa saja yang kita butuhkan selama sebulan beserta nominal uang yang dikeluarkan. Bisa mulai dari bayar kos, kuliah, listrik, transportasi, makan hingga untuk kebutuhan rekreasi. Cara hidup hemat untuk anak kost dengan mencatat kebutuhan ini, akan melatih kita dalam memilah-milah mana kebutuhan yang penting dan kurang penting. Nah, setelah itu kita sisihkan dahulu uang kita untuk kebutuhan yang penting-penting.
Dalam membuat daftar pengeluaran untuk satu bulan ke depan, beberapa hal yang perlu diperhatikan antara lain adalah:
-
Pisahkan dengan Baik Mana yang Merupakan Kebutuhan Pokok, Sekunder, dan Tersier
Semua kebutuhan pokok untuk sebulan kedepan, wajib kamu sediakan. Jangan sampai ada kebutuhan pokok yang dilupakan dalam pembuatan daftar pengeluaran untuk sebulan ke depan. Adapun hal-hal yang merupakan kebutuhan pokok antara lain makan dan minum, biaya transportasi, keperluan mandi, pulsa untuk sebulan ke depan, semua biaya sewa kost, dan tabungan untuk hal-hal tak terduga.
Jika total anggaran untuk memenuhi kebutuhan pokok ternyata lebih kecil dari pendapatan, artinya anda masih memiliki sisa uang. Sisa uang itu bisa anda tabung, atau digunakan untuk investasi. Hindari sebisa mungkin segala jenis pengeluaran yang termasuk kebutuhan sekunder, apalagi kebutuhan tersier.
-
Efisiensikan Anggaran Pengeluaran Anda
Mencari diskonan merupakan salah satu cara hidup hemat untuk anak kost yang bisa kamu terapkan. Nah, kamu bisa mencoba meminimalkan besaran anggaran untuk tiap-tiap pos angagran. Caranya dengan mencari promo-promo seperti diskon, harga spesial, ataupun cuci gudang.
Hati-hati, jangan sampai kamu tergoda membeli barang karena rayuan diskon. Pastikan kamu hanya membeli barang yang memang ada dalam daftar kebutuhan untuk sebulan ke depan. KECUALI barang tersebut hendak kamu jual kembali dengan untung yang lumayan.
Hal paling penting dalam mengatur anggaran pengeluaran ini adalah konsistensi. Pastikan untuk sebulan ke depan kamu hanya membeli barang-barang yang ada dalam list yang sudah kamu buat.
Mengatur Uang Saku Harian
Dahulu saat masih serumah dengan orang tua, kita seringnya mendapat uang jajan perhari. Nah, ini bisa kita terapkan saat menjadi anak kos. Perharinya, kita bisa membatasi jumlah uang saku kita. Kita pilah-pilah uang kita untuk transportasi, makan siang, jajan, dan lain-lain. Dengan membatasi atau mengatur uang saku harian tersebut, kita tidak akan tergoda untuk membali hal-hal lain yang kurang penting, karena uang yang kita bawa sudah pas untuk kebutuhan hari itu.
Makan Di Warung Mahasiswa
Cara hidup hemat untuk anak kost selanjutnya adalah memilih tempat makan. Bisa jadi sepele, namun kebutuhan makan bisa menjadi salah satu kebutuhan yang cukup besar loh, jika kita terlalu foya-foya dan selalu makan di rumah makan yang mahal. Untuk itu, sangat pas bagi anak kos untuk makan di warung atau rumah makan yang memang disesuaikan dengan kantong pelajar atau mahasiswa. Sekali-kali boleh lah makan di tempat yang agak mahal, namun jangan setiap hari.
Lihat Juga: Pengalaman Hidup Irit
Biasakan Membawa Air Minum Sendiri
Hampir sama dengan kebutuhan untuk makan, minum juga salah satu keubutuhan pokok. Namun, bila kita tidak cermat, kita bisa menghabiskan lebih banyak uang untuk membeli air kemasan botol yang kecil-kecil. Cara minum air putih yang hemat adalah membeli air minum kemasan galon. Kita bisa membeli botol air minum atau tumblr dan membawanya ke kampus. Dengan begitu, kita sudah menghemat sekitar 100 ribu loh.
Kurangi Kegiatan Yang Kurang Penting
Sesekali nonton dan nongkrong bareng temen boleh-boleh saja, asalkan tidak dilakukan setiap hari. Bayangkan bila setiap hari kita selalu nongkrong di cafe mahal dan jalan-jalan ke mall, atau seminggu sekali selalu nonton di bioskop. Berapa banyak uang yang kita habiskan? Terlalu menghamburkan uang untuk kebutuhan sampingan bisa membuat uang jajan habis sebelum akhir bulan.
Namun terkadang rayuan atau godaan teman sangat sulit untuk ditolak. Biasanya seseorang tidak enak hati untuk menolaknya. Oleh sebab itu, mempelajari cara menolak ajakan teman merupakan bagian dari cara hidup hemat untuk anak kost yang wajib kamu pelajari.
Jika kamu merasa suatu kegiatan terasa kurang penting, kamu bisa menolaknya dengan halus dengan berkata:
-
Aku sedang Tidak Ada Uang
Merupakan kalimat penolakan yang paling ampuh. “Syukur-syukur dibayarin”. Jangan malu untuk mengatakan bahwa kamu sedang tidak ada uang. Walaupun sebenarnya uang tabunganmu cukup untuk mentraktir mereka semua.
-
Aku sedang Ada Urusan Penting
Biasanya temanmu akan balik bertanya, urusan apa sih yang bisa sepenting itu. Kamu bisa menjawab bahwa kamu sedang ada kerjaan sampingan, ataupun sedang ada tugas yang harus diselesaikan segera. Namun sangat disarankan untuk tidak berbohong hanya untuk menghindari pergi hang-out.
-
Aku sedang Tidak Enak Badan
Merupakan cara terbaik untuk menolak ajakan teman untuk pergi nongkrong. Alasan ini sangat sederhana, dan biasanya tidak akan menyakiti perasaan siapapun.
Berdasarkan penelitian, menghilangkan atau mengurangi kegiatan nongkrong dapat menurunkan pengeluaran hingga lebih dari 30% dari pengeluaran bulanan.
Belajar Menabung dan Mencari Penghasilan Sampingan
Bukan hanya cara hidup hemat anak kosan yang harus dipelajari, namun tidak ada salahnya kita mengisi waktu luang saat tidak ada jam kuliah untuk mencari penghasilan sampingan. Kita bisa memulai dari pekerjaan yang paling simpel seperti memberikan bimbingan belajar kepada anak-anak sekolah di sekitar kosan. Setelah itu, jangan lupa untuk belajar menabung ya… Berapapun jumlahnya tidak apa-apa. Tabungan ini bisa digunakan saat ada kebutuhan mendesak.
Lihat Juga: Kiat Hidup Irit
Kamu juga bisa menabung dan menghasilkan uang dengan cara berinvestasi. Dengan cara ini, kamu bisa mendapatkan tabungan dan pendapatan secara bersamaan. Ada beberapa investasi yang bisa kamu lakukan selama mengekost, di antaranya adalah:
-
Fintech Lending
Merupakan konsep di mana kamu memberikan pinjaman uang kepada orang-orang yang mengajukan pinjaman melalui aplikasi online. Keuntungan dari pemberian pinjaman ini cukup besar dan dapat membantu keuanganmu selama mengekost.
Namun ada beberapa hal yang wajib kamu perhatikan jika ingin berinvestasi di fintech lending. Hal pertama adalah, pastikan kamu memilih lembaga fintech yang tepat. Carilah fintech yang terdaftar dan diawasi oleh OJK sehingga dana yang kamu pinjamkan lebih aman dan terjamin.
Hal kedua adalah, pastikan kamu tidak sembarangan memberikan pinjaman. Check terlebih dahulu detail pemohon pinjaman. Mulai dari pekerjaan, tujuan peminjaman uang, dan apakah si peminjam mampu untuk mengembalikan uangmu sesuai tanggal tempo yang ditentukan.
Hal terakhir yang wajib kamu perhatikan adalah cara meminjamkan uang. Jangan meminjamkan uangmu ke 1 orang saja. Sebaiknya pecah uang investasi yang kamu miliki ke beberapa peminjam. Dengan demikian akan mengurangi resiko uang macet larena ada satu debitur yang bermasalah.
-
Berjualan Online
Hampir sebagian besar anak kost sekarang ini berinvestasi dengan berjualan online. Kamupun bisa meniru hal tersebut. Kamu bisa menjual barang di toko online, ataupun membuat web dan toko online sendiri.
Kamu bisa mencoba menjadi reseller produk, affiliate, ataupun sebagai dropshipper. Jika kamu memiliki dana terbatas, kamu dapat mencoba memilih menjadi dropshipper. Keuntungan menjadi dropshipper memang kecil, namun kamu bisa mengumpulkan keuntungan tersebut untuk modal investasi selanjutnya. Seperti menjadi reseller, atau bahkan mencoba menjadi produsen itu sendiri.
Terimalah Saran Cara Hidup Hemat untuk Anak Kost dari Temanmu
Terkadang teman akan mengkritik ataupun memberikan saran mengenai pola kamu mengatur keuangan. Jangan ragu dan mengabaikan kritik dan saran yang mereka berikan. Karena hal tersebut seringkali akan sangat membantumu dalam mengatur keuangan.
Lihat Juga: Cara Mengatur Keuangan Online Shop
Dengan memperhatikan apa yang mereka katakan, hal tersebut pasti akan mempererat persahabatanmu. Ada beberapa kritik dan saran yang sebaiknya kamu pertimbangkan dengan baik, di antaranya:
-
Saran Tempat Kost yang Murah
Biaya mengekost tidak bisa dikatakan murah. Apalagi jika kostan tersebut memiliki fasilitas yang lengkap. Kamu bisa mempertimbangkan saran dan informasi tempat kost yang murah dari teman-temanmu. Tetapi jangan asal percaya saja. Kamu wajib melakukan survey untuk mengecheck hal-hal penting seperti keamanan tempat kost, kenyamanan tempat kost, dan jarak tempat kost dengan kantor ataupun tempat perkuliahan.
-
Saran Tempat Makan yang Enak dan Murah
Mengekost bukan berarti hanya mengkonsumsi mie instan. Perut dan lidah juga perlu dimanja. Oleh sebab itu, informasi tempat makan yang enak dan murah harus menjadi pertimbangan. Namun sangat disarankan untuk tetap memperhatikan hal-hal seperti kehigienisan makanan, dan jarak membeli makanan. Jangan sampai waktumu terbuang hanya untuk mencari makanan murah. Padahal waktu tersebut bisa digunakan untuk belajar, ataupun mengerjakan hal-hal lainnya.
Itulah beberapa cara yang bisa kita lakukan sebagai anak kos agar tidak boros. Dengan pandai mengatur keuangan, anak kos tidak akan sampai kehabisan uang di akhir bulan. Semoga panduan cara hidup hemat untuk anak kost ini bermanfaat untuk kita semua.